Wednesday, August 11, 2010

Penginapan di Kuta, Legian, Tuban dan Seminyak Bali


Penginapan dan Tempat Makan

Di Kuta, Legian, Tuban dan Seminyak

Untuk penginapan anda tidak usah takut kehabisan penginapan, di kawasan Kuta, Legian, Tuban dan Seminyak terdapat ratusan penginapan. Mulai dari yang murah sampai yang mahal.

Untuk anda yang merencanakan tinggal lama di penginapan jangan ragu untuk memita potongan harga.

Dikawasan ini banyak penginapan yang terletak di gang atau lorong. Carilah penginapan yang jauh dari jalan raya sehingga anda dapat istirahat dengan tenang. Tapi jangan terlalu jauh dari pantai agar anda dapat menikmati suasana pantai setiap saat.

Diantara Jl Legian dan pantai, banyak terdapat penginapan sederhana dengan kualitas baik dan biaya murah. Penginapan seperti ini dapat ditemukan di jalan kecil atau lorong. Meskipun murah penginapan ini tenang, dekat pantai dan terdapat banyak restoran dan toko disekitarnya. Oleh sebab itu penginapan ini sering penuh, begitu juga penginapan di Jl Benesari.


Beberapa penginapan di Kuta, Legian Tuban dan Seminyak


Kuta

Rita’s House, Gang Sorga, tlp 751760, penginapan tertua di Kuta dengan tarif cukup murah serta tempat yang bersih.Kedin.s II, Gang Sorga, Tlp 763554, penginapan sederhana terbaik di Kuta dengan suasana taman dan kolam renang ukuran sedang di tengahnya.

Taman Ayu, Poppies Gang II tlp 754376, penginapan dengan fasilitas AC, Dinding kamar menggunakan Bambu dan kamar mandi dengan atap terbuka.

Masa Inn, Poppies Gang I tlp 751501, www.masainn.com, Fasilitas AC, kolam renang besar dan air panas.


Beberapa penginapan kelas menengah terletak dekat pantai Antara lain :

Un’s Hotel, Jl Benesari www.unshotel.com. Tarif sekitar dengan fasilitas kolam renang memiliki suasana seperti sebuah resort terpencil walau pun lokasinya di tengah keramaian Kuta.

Kuta lagoon Resort, Jl Legian www.kutalagoonresort.com. dengan fasilitas kolam renang.


Hotel Sayang Maha Ertha Jl Lebak Bene www.sayanghotel.com. Tarif $8-45, dengan fasilitas kamar standart hingga kamar dengan fasilitas lengkap termasuk TV satelit. Penginapan ini populer dikalangan peselancar.

Bali Matahari Hotel Jl Lebak Bene www.balimatahari.com. memiliki 38 kamar ukuran kecil namun terletak dekat kolam renang, tersedia restauran dan billiard.

Alam KulKul Jl. Pntai Kuta, www.alamresorts.com, penginapan dengan suasana yang menyenankan dihiasi pohon beringin besar.

Mercure Kuta Jl Pantai Kuta wwwaccorhotel-asia.com, hotel lima lantai berdisain kotak dengan panorama terbaik.

Hotel Bounty, Poppies Gang II www.balibountygroup.com penginapan dengan dua kolam renang yang terletak di tengah taman menghijau.


Legian

Senen Beach Inn, Gang Camplung Mas 25, Tlp755470, penginapan dengan kamar hotel yang mengelilingi sebuah taman kecil. Terdapat sebuah tempat pengrajin furniture yang berada dalam komplek.

Legian Beach Bungalow, Jl Padma, tlp 751087, Fasilita AC dan tempat yang bersih.

Hotel Puri Raja Jl Padma Utara www.puriraja.com. terletaklangsung dipinggir pantai dengan fasilitas dua kolamrenang bulat besar. Kamar memiliki balkon di depannya dengan fasilitas TV satelit. Jika anda mau membayar lebih anda akan dapat karar dekat kolam renang atau di tepi pantai.

Vilarisi Hotel, Jl Lebak Bena www.vilarisi.com, Hotel dengan lima lantai yang berada di pusat Legian, menyediakan ruang nyaman denga balkon di depannya yang menyajikan pemandangan menarik jika dilihat dari atas hotel.

Court Yard Hotel & Apartment, Jl Pura Bagus Taruna www.coutyard-bali.com, . Hotel dua lantai dengan seluruh kamar menghadap kolam renang, dengan fasilitas bar, kolam renang dan AC.

Bali Niksoma Beach Resort, Jl Padma Utara www.baliniksoma.com penginapan dengan fasilitas du kolam renang bertingkat.

Jayakarta Hotel Jl Pura Bagus www.jayakartahotelresort.com, penginapan yang teduh dengan resort pantai, tersedia kolam renang yang terletak di bibir pantaiyang indah.

Bali Mandira Hotel Jl Pantai Kuta www.balimandira,com penginapan dengan panorama pantai.



Tuban

Discovery Kartika Plaza Hotel, Jl Kartika Plaza, www.discoverykartikaplaza.com penginapan yang memiliki kawasan kebun luas dan kolam renang besar. Disini anda dapat menyewa vila yang terletak langsung di pingir pantai.

Patra Bali Resort & Villas, Jl Ir H Juanda, www.patra-jasa.com, penginapan ini terletak di ujung selatan pantai Tuban, dengan fasilitas yang sangat lengkap.

Hotel Santika Beach, Jl kartika Plaza, www.santika.net penginapan yang memiliki bungalow terpsahyang dilengkapi taman pribadi. Kamar dengan balkon pribadi yang menyajikan panorama laut.


Seminyak

Oberoi, Jl Oberoi www.oberoihotels.com penginapan mewah tersedia vila dengan kolam renang pribadi.

Legian Jl Kaya Aya www.ghmhotels.com penginapan mewah dengan suasana ruang suite.

Hotel Intan Bali, www.intan–bali.com penginapan dengan pantai pribadi yang indah. Memiliki taman yang bagus, fasilitas spa, olahraga dan ruang kamar yang luas.

Keindahan Bali Selatan


Bagian selatan pulau Bali merupakan tempat yang paling ramai dikunjungi wisatawan. Kuta. Legian, Seminyak, Tuban, Sanur, Nusa Dua dan Tanjung Benoa. Kawasan ini dipenuhi dengan berbagai penginapan dari yang sederhana sampai yang sangat mewah.


Kuta, Legian, Seminyak dan Tuban
merupakan tempat wisata pantai yang seling berdampingan membujur dari utara ke selatan.
Diantara tempat tersebut, Kuta merupakan tempat yang paling ramai dikunjungi wisatawan. Berbagai kegiatan yang dapat dilakukan seperti berenang, berselancar, berjemur dan kegiatan lainnya. Di Kuta banyak penginapan murah, tersebar di berbagai perkampungan, di jalan kecil atau di lorong-lorong namun dalam kondisi yang baik. Macam kegiatan yang dapat dilakukan:

Selancar Jika anda tertarik dengan selancar maka, Kuta adalah tempat yang tepat. Kawasan Kuta-Legian memiliki ombak yang relatif tenang bagi mereka yang baru pertama kali berselancar. Bagi anda yang berselancar dengan ombak yang lebih besar dapat mencoba di pantai Legian. Untuk anda yang ingin kursus berselancar Permainan Air Tempat bermain air bagi anak yang paling populer di Kuta, terdapat di Waterbom Park. Kawasan permainan air ini terletak di selatan Kuta (Jl Kartika Plaza), diatas lahan 3.5 hektar. Tempat ini menyediakan peluncuran air yang menyenangkan dan fasilitas renang untuk anak dan balita.

Bungy Jumping Bagi anda yang ingin merasakan andrenaline, mungkin anda dapat mencoba. Melompat dari ketinggian menara dalam keadaan terbalik posisi kepala di bawah dan kaki diikat dengan tali elastis. Anda dapat mencobanya di AJ Hackett Bungy, Double Six Club, Jl Arjuna, Seminyak

Bersepeda Bersepeda berkeliling Kuta merupakan kegiatan yang sangat menarik. Di kuta permukaan tanahnya yang datar neyebabkan kita dapat menikmati kegiatan ini. Dengan sepeda kita dapat keluar masuk di jalan yang sempit. Untuk menemukan sepeda anda dapat menayakan pengelola penginapan, pada umumnya mereka menyediakan untuk disewa dengan tarif sekitar Rp 20.000, per hari. Jangan lupa untuk melihat kondisi sepeda dan minta kunci tambahan untuk keamanan.